Sepatah Kata

Blog ini saya dedikasikan kepada guru-guru dan pengawas sekolah di lingkungan pendidikan dengan mencoba memberikan sedikit informasi mengenai peraturan-peraturan dan pedoman-pedoman pelaksanaan Penilaian Kinerja Guru (PK Guru) yang mulai efektif pada tanggal 1 Januari 2013.
Disamping itu saya juga akan mencoba memberikan informasi seputar pelaksanaan Penilaian Kinerja Pegawai Negeri Sipil yang mulai akan diberlakukan pada tanggal 1 Januari 2014.
Dan tentunya pula saya akan mencoba untuk dapat memberikan contoh-contoh penyusunan publikasi ilmiah khususnya Penelitian Tindakan Kelas yang menurut kabar adalah merupakan suatu hal yang sulit bagi guru.
Beberapa format-format yang diperlukan dalam pelaksanaan Penilaian Kinerja Guru (PK Guru) yang demikian banyaknya, baik dalam bentuk format file word maupun excel, adapula aplikasi berbasis database yang saya tujukan untuk membantu tugas dan pelaksanaan Tim Sekretariat pada sidang penilaian dan penetapan angka kredit jabatan fungsional guru.
Masukkan dan komentar untuk menambah dan memperbaiki isi dan informasi pada blog ini sangat saya harapkan.
Semoga isi blog ini dapat bermanfaat.

Wabil taufik walhidayah,

wasalamu alaaikum waroh matullahi wabarokatu...

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar